Selasa, Oktober 2

First Story " Garis Hidup "


Lagi males kerja...kopi sek ada, rokok sek ada...jadi ngeblog dulu, hehehehe ..............

hmm... tidak terasa sudah 7 tahun aku bergelut dengan bidang perencanaan dan pengawasan konstruksi, baik itu proyek pemerintah maupun swasta, sebenarnya aku "nymplung" di bidang ini kupikir secara tidak sengaja..awal aku hanyalah seorang mahasiswa teknik sipil yang mencoba mencari pengalaman kerja menjadi seorang pelaksana lapangan di sebuah perusahaan konstruksi di kotaku..Awalnya cukup lancar namun akibat suatu hal di akhir 2006, aku memutuskan keluar alias hengkang dari perusahaan. Aku merasa semangat kerjaku menghilang saat itu, daripada terus - terusan mendapat "warning+dampratan" dari bos mending aku keluar aja..yang terpikirkan saat itu pengen merantau ajah..menghilang dari semua beban yang aku hadapi..hehehe...


namun belum lama tiba- tiba ada ajakan dari satu temen tuk bantu dia di perusahaan konsultan..kupikir daripada nganggur mending ku iyakan aja..dan ga' kerasa keterusan sampai hari ini............( sebenarnya bayak yang ingin aku tulis tapi kayaknya ga' bakal selesai 7-8 hari buat yang baca , hwkwkwkwk ..........( narsis kali yaa...) :)
Sampai hari ini, aku merenungi segala sesuatu yang terjadi di dalam hidupku..baik itu hal yang menyenangkan maupun hal yang menyedihkan.. kenangan indah maupun kenangan buruk...aku merasakan bahwa itu garis hidup yang telah ditentukan Alllah SWT. buatku.
Aku sadar sebaik apapun rencana yang telah kita buat, semasak apapun persiapan yang telah kita siapkan semuanya kembali kepada sang Khalik..mungkin kata mutiaranya kayak gini....

" Sebaik apapun engkau merencanakan hidup, Namun sesungguhnya hidup punya rencana sendiri untukmu.."

Falsafah itu benar - benar aku yakini..karena aku benar - benar menjalaninya..salah satunya adalah pernah aku bermimpi dan merencanakan hidup dengan seseorang yang dulu sangat aku cintai, setiap detail untuk memuluskan rencanaku sudah aku rencanakan matang - matang..namun ternyata hidup merencanakan lain ..ternyata aku dan dia tidak berjodoh.kami terpaksa berpisah karena banyak hal..
Tapi aku yakin Tuhanku Maha Pengasih dan Penyayang bagi hambanya yang beriman..Allah lebih tahu apa yang terbaik bagi hambanya.........meski saat itu aku tidak bisa menerima kenyataan tersebut, namun aku pasrah...aku yakin inilah jalan yang terbaik bagi kami..aku yakin sesuatu yang jauh lebih baik telah menanti kami di masa yang akan datang..
Hingga saat ini, dengan hadirnya seorang istri dan anak yang sangat aku cintai.......aku merasa yakin inilah jalanku...inilah garisku....dan kuharap inilah jalanku menuju ke keridha'an sang penciptaku..
Jadi dengan memikirkan hal tersebut, satu hal yang bisa aku petik,

"Janganlah berburuk sangka kepada sang penciptamu, Syukurilah hidupmu walau sesulit apapun masalah yang menderamu.. yakinlah selalu ada hal baik yang tersirat di dalamnya..dan selalu ada jalan dibalik segala kesulitan.......Dia akan memudahkanmu jika engkau percaya akan kebesaran-Nya.."

sekian dulu...kopinya dah abis..sori juga tulisannya agak belepotan..maklum dah lama ga' nulis kayak gini ditambah pikiran agak nge-"blank"...hehehe.. kapan - kapan sambung lagi












Tidak ada komentar:

Posting Komentar